Welcome!

#trinitas on EFNet

Home

Met dateng di homepage #trinitas on EFNet. Homepage ini dibuat supaya kamu-kamu bisa nyari semua informasi yang bersangkutan dengan #trinitas kita tercinta. Foto-foto anggota #trinitas dan data pribadi masing-masing anggota ada dimuat di sini semua.

#trinitas udah terbentuk sejak beberapa tahun yang lalu, ngga tau kapan persisnya sih. #trinitas ini dirintis oleh salah satu tokoh yang mungkin lumayan terkenal di kalangan kita, yaitu David yang biasanya pake nick 'coo1'. Kamu bisa baca versinya dia tentang terbentuknya channel kita di Sejarah #trinitas.

Sejak berdirinya, #trinitas udah beberapa kali di-TO (alias di-take over) ama orang-orang jahat yang ngga tau diri. Ada yang alesannya iseng, ada yang punya dendem kesumat ama seseorang, ada juga yang TO-nya ngga sengaja, katanya gara-gara salah pencet di script IRC dia. Yah, ada-ada aja. Tapi untungnya sampe sekarang keadaan #trinitas cukup stabil, dengan jumlah bot yang bertambah terus setiap hari. Thanks buat Roy Koesnandar yang udah bersusah payah ngurusin bot untuk ngejaga #trinitas.

#trinitas ini adalah punya kita bersama. Jagalah supaya suasana tetap tenang dan nyaman selama kamu ngobrol di channel. Patuhilah aturan-aturan di #trinitas:

1. Jangan flooding/repeating di channel.
2. Jangan ngomong kasar, jorok, dan/atau yang mengandung SARA.
3. Jangan main nuke di channel.
4. Jangan memain-mainkan bot, pakailah fasilitas yang ada seperlunya.
5. Jangan meminta !ping berulang-ulang, jika berlebihan akan di-ban dari channel.
6. Hindari mengganti nick terlalu sering.
7. Hindari CTCP Ping ke seluruh channel.
8. Hindari nge-clone (memakai 2 nick yang berbeda dari komputer yang sama)

Kerjaan kita-kita nggak cuman ngetik melulu loh di depan komputer. Kadang-kadang kita suka ngadain acara kumpul bareng, biasanya sekalian nonton dan makan bareng, trus udahnya foto bareng di studio. Buat up-to-date info, cek aja topic di #trinitas tiap hari. Kita usahain juga infonya disebar di e-circles dan di mailing list.

Masih kurang? Klik aja link-link di bawah ini. Ada Album Foto, Daftar Anggota, dan lain-lain. Trus jangan lupa isi Buku Tamu. Kalo kamu ada usul untuk nambahin homepage ini kirim aja e-mail ke webmaster@trinz.com. Kalo kamu ada pertanyaan atau apa aja tentang #trinitas, misalnya kamu kena ban di channel, kirim aja e-mail kamu ke info@trinz.com. Sipp???

Lastly, thanks untuk kunjungan kamu ke website ini. Kapan-kapan mampir lagi, OK? Ciaoooo.....

-- webmaster

#trinitas' E-circle

Bergabunglah di #trinitas' e-circle, di mana kamu bisa ngasih komentar atau pasang foto kamu, atau bahkan voice chat dengan teman-temanmu!
http://www.ecircles.com
Kalau kamu butuh invitationnya, kirim e-mail ke ecircles@trinz.com


#trinitas' Mailing List
Kalau kamu pengen informasi-informasi tentang #trinitas lewat e-mail, silahkan subscribe ke mailing list #trinitas. Ikutin aja link ini untuk instruksinya.

E-mail trinz.com

Kamu-kamu yang pengen punya alamat e-mail dengan akhiran trinz.com (contoh: budi@trinz.com), isi formnya di:
http://mail.trinz.com.
Atau, kamu bisa dapet
domain nama kamu sendiri gratis di
Namezero.


Buku Tamu

 

Sejarah #trinitas
David 'coo1' Perdana cerita tentang terbentuknya #trinitas. "Once upon a time, hmm kira kira 3 taon yang lalu, abdi (coo1), ..."

Lebih lanjut ...
Anggota #trinitas
Di channel sih keliatannya dikit yah yang masuk, tapi ternyata yang daftar banyak lho. Sekarang aja udah lebih dari 100 orang.

Anggota #trinitas
Daftar Jadi Anggota
Supaya masuk ke daftar anggota #trinitas, isi aja form pendaftarannya. Pertanyaannya ngga banyak kok.

Daftar!


Album Foto #trinitas

Di Album Foto #trinitas, kamu bisa ngeliat tampang orang-orang yang biasa kamu ajak ngobrol di channel. Ngga semuanya mau ngasih foto sih, tapi ya ada lah beberapa yang rela 'menjual' tampangnya. Hehehe. Cakep-cakep, lohhh =P

      Album Foto #trinitas     


Website ini sudah dikunjungi kali.

Last updated: May 20, 2000
©1998-2000 #trinitas on EFNET.
E-mail webmaster.



[Home] [Sejarah] [Anggota] [Daftar] [Album Foto] [Mail]
[Liat Buku Tamu] [Isi Buku Tamu]